Resmi Dibuka, Rohidin Harap Masyarakat Meriahkan Festival Tabot 2024

Gambar: Resmi Dibuka, Rohidin Harap Masyarakat Meriahkan Festival Tabot 2024, (6/7/2024).

TNews, BENGKULU – Gubenur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, M.MA., resmi membuka Festival Tabut 2024 di Lapangan Merdeka Kota Bengkulu, Sabtu (06/07/2024) malam.

Peresmian ini ditandangi dengan pemukulan doll oleh Gunernur Bengkulu Rohidin Mersyah didampingi oleh Bakamla RI serta OPD dan stakeholder terkait.

Festival Tabut Bengkulu merupakan agenda gelaran budaya tahunan dari Provinsi Bengkulu, dimana kegiatan digelar selama 10 hari dari 1 Muharam hingga 10 Muharam setiap tahunnya. Pada tahun ini Event Tabut ini akan digelar dari tanggal 6 Juli hingga 16 Juli 2024.

Dalam sambutannya, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan event Festival Tabut ini bukan hanya menjadi tontonan bagi rakyat tetapi juga untuk mendorong Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) guna menggerakan ekonomi daerah.

“Event Festival Tabut ini bukan hanya menjadi tonton rakyat saja tetapi juga untuk mendorong ribuan UMKM yang terlibat untuk menggerakan ekonomi daerah kita,” kata Rohidin.

Rohidin juga berpesan kepada masyarakat Bengkulu untuk dapat hadir dan menonton Festival Tabut yang disenggelarakan dari 1 Muharam hingga 10 Muharam.

“Mari masyarakat Lota Bengkulu sama-sama kita meriahkan event tabot ini,” ungkapya.

Dalam event Festivak Tabut 2024 ini, tampak ada ratusan stan bazar UMKM yang mempromosikan berbagai produknya pada pegelaran festival Tabut 2024 ini yang diharapkan bisa meningkatkan ekonomi daerah.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *