TNews, BENGKULU – Sebanyak 37 ribu orang tercatat pengangguran oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigarasi (Disnakertrans) Provinsi Bengkulu hingga saat ini.
Kepala Disnakertrans Provinsi Bengkulu, Syarifudin, S. Sos., M.Si. mengatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu berupaya untuk meningkatkan keterampilan dan menurunkan angka penganguran di daerah serta mencarikan solusi dengan menjalin kerja sama dengan pihak-pihak termasuk negara luar.
“Kami akan melakukan tusi dan pemberdayaan guna meningkatkan Skill dari pencari kerja, dan kami juga akan mengarahkan mereka untuk mengikuti kursus, bimbingan, dan pelatihan agar mempermudah mereka lebih mudah mendapatkan peluang pekerjaan nantinya,” katanya, Jumat (07/06/2024).
Syarifudin menyebutkan, pencari kerja harus memiliki niat, kreatif, ulet, dan ilmu pendidikan yang dimiliki saat sekolah serta memanfaatkan potensi yang dimiliki agar lebih memudahkan dalam mencari pekerjaan, tidak hanga menunggu saja.
“Mereka juga harus berani mencoba dan mandiri, karena hal tersebut merupakan indikator dari sebuah keberhasilan,” lanjutnya.
Syarifudin menjelaskan, pihaknya akan membuat program dan layanan yang memiliki target seperti bimbingan khusus dan hubungan antara negara melalui perusahaan lokal di daerah, hal ini merupakan upaya optimal untuk mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan daerah.
“Kami akan membuat program seperti bimbingan khusus, hal ini untuk mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan daerah, dan untuk para pencari kerja untuk lebih aktif dan selektif dalam mencari informasi dan lowongan pekerjaan agar tidak terjebak hal-hal yang kita tidak inginkan,” demikiannya.*